Ribuan Energi Positif Pecah! MAN 1 Kepulauan Meranti Gelar Senam Kebugaran Jasmani Akbar Usai Asesmen Semester
Kepulauan Meranti (Mansakti) – MAN 1 Kepulauan Meranti melaksanakan kegiatan Senam Kebugaran Jasmani (SKJ) pada Kamis, 11 Desember 2025, bertempat di halaman madrasah. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh civitas akademika, mulai dari tenaga pendidik, tenaga kependidikan hingga siswa-siswi, di bawah koordinasi program Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan.
Kegiatan senam ini menghadirkan dua instruktur profesional Zinrita Susanti dan Jeni yang didatangkan khusus dari luar madrasah, sehingga pelaksanaan senam berlangsung lebih energik, terarah, dan penuh antusiasme. Senam bersama ini juga menjadi penanda berakhirnya rangkaian Asesmen Sumatif Akhir Semester Ganjil di MAN 1 Kepulauan Meranti.
Kepala MAN 1 Kepulauan Meranti, Hj. Nuryaningsih, S.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan senam kebugaran jasmani tersebut merupakan salah satu agenda yang dirangkai dalam momentum Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan meningkatkan kesehatan jasmani, tetapi juga mempererat jalinan silaturahmi antar warga madrasah.
“Pelaksanaan senam kebugaran jasmani hari ini dilakukan bersama seluruh tenaga pendidik, tenaga kependidikan, dan siswa sebagai bagian dari rangkaian HAB Kementerian Agama. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesehatan fisik, memperkuat silaturahmi, serta membangun semangat kebersamaan di lingkungan madrasah,” ujar beliau.
Suasana senam berlangsung semarak. Di bawah arahan instruktur, para guru dan siswa terlihat bersemangat mengikuti setiap gerakan irama yang dipadukan dengan musik dinamis. Selain menyehatkan tubuh, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menyegarkan pikiran setelah menjalani rutinitas pembelajaran dan ujian yang cukup padat.
“Kami sangat menikmati senam ini. Gerakan yang dipandu instruktur membantu menghilangkan penat dan lelah setelah ujian selama seminggu,” ungkap Alifia Syafiqah, salah seorang siswi MAN 1 Kepulauan Meranti.
Dengan terlaksananya kegiatan senam kebugaran jasmani ini, MAN 1 Kepulauan Meranti berharap mampu terus menumbuhkan budaya hidup sehat di lingkungan madrasah, serta meningkatkan semangat positif seluruh warga madrasah dalam memberikan pelayanan pendidikan terbaik bagi masyarakat. (Ian)
Share to :
MAN 1 KEPULAUAN MERANTI