MAN 1 KEPULAUAN MERANTI

Berita

Kontak
Alamat :

Jl. Banglas

Telepon :

076333735

Email :

man1kepulauanmeranti@gmail.com

Website :

http://man1kepulauanmeranti.mysch.id

Media Sosial :
Banner

Yasinan Pagi dan Pencerahan dari Kepala Madrasah Warnai Kegiatan Jumat di MAN 1 Kepulauan Meranti

Selatpanjang (Mansakti) – Suasana khidmat terasa di halaman MAN 1 Kepulauan Meranti pada Jumat (29/8/2025) ketika seluruh civitas akademika bersama siswa kelas X dan XI melaksanakan kegiatan rutin Yasinan pagi yang dikemas sekaligus dengan pencerahan dari Kepala Madrasah, Nuryaningsih, S.Pd.

Kegiatan yang diprakarsai oleh Wakil Kepala Bidang Kesiswaan ini dimulai sejak pagi hari dengan pembacaan surat Yasin secara bersama-sama di lapangan madrasah. Ratusan peserta tampak khusyuk mengikuti rangkaian kegiatan yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat religius, mempererat ukhuwah, serta meningkatkan kedisiplinan warga madrasah.

Usai yasinan, acara dilanjutkan dengan tausiyah dan pencerahan dari Kepala Madrasah, Nuryaningsih, S.Pd. Dalam arahannya, beliau menekankan pentingnya memahami serta menaati aturan dan rambu-rambu madrasah sebagai pedoman sikap dan perilaku siswa dalam kehidupan sehari-hari.

“Madrasah ini bukan hanya tempat belajar akademik, tetapi juga tempat membentuk akhlak. Dengan disiplin dan kepatuhan terhadap aturan, kita bisa menciptakan suasana belajar yang kondusif dan bermartabat,” ungkap Nuryaningsih di hadapan para siswa.

Para siswa tampak antusias mendengarkan pesan-pesan yang disampaikan, sementara guru dan tenaga kependidikan memberikan dukungan penuh terhadap terlaksananya kegiatan tersebut.

Dengan adanya kegiatan Yasinan pagi yang dirangkaikan dengan pencerahan dari pimpinan madrasah ini, diharapkan seluruh warga MAN 1 Kepulauan Meranti semakin termotivasi untuk menjaga kedisiplinan, meningkatkan kualitas ibadah, dan memperkuat karakter religius yang menjadi ciri khas madrasah. (Ian)

Share to :