Perkuat Sinergi Pendidik : MAN 1 Kepulauan Meranti Gelar Diseminasi Kurikulum Bebasis Cinta TKA
Selatpanjang (Mansakti) — Dalam upaya memperkuat sinergi antarpendidik dan membumikan nilai-nilai pendidikan yang berkarakter, MAN 1 Kepulauan Meranti menggelar kegiatan Diseminasi Hasil Rapat Koordinasi Kepala Madrasah terkait Transformasi Tes Kemampuan Akademik (TKA) dan Kurikulum Berbasis Cinta, pada Jumat (25/07/2025), bertempat di aula madrasah.
Kegiatan ini dilaksanakan secara tatap muka dan menghadirkan narasumber internal, yakni Kepala Madrasah Nuryaningsih, S.Pd, serta Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Nelli Murni, S.Si. Seluruh tenaga pendidik dan kependidikan turut hadir dan berpartisipasi aktif dalam diskusi yang berlangsung.
Dalam sambutannya, Nuryaningsih menekankan pentingnya pemahaman mendalam tentang kurikulum berbasis cinta sebagai pendekatan inovatif dalam pendidikan. Ia menyampaikan bahwa implementasi kurikulum ini merupakan bagian dari strategi nasional untuk menanggulangi dampak ketertinggalan dalam pendidikan, khususnya dalam pengembangan kreativitas dan kompetensi siswa madrasah.
“Diseminasi implementasi Kurikulum Berbasis Cinta menjadi sangat penting untuk dipahami oleh seluruh pelaku pendidikan madrasah di Indonesia. Tujuan utamanya adalah mengatasi ketertinggalan dan memperkuat kreativitas serta kompetensi siswa melalui pendekatan yang humanis dan kontekstual,” ujar Nuryaningsih.
Sementara itu, Nelli Murni menambahkan bahwa madrasah sebagai lembaga pendidikan berbasis komunitas harus mampu mengoptimalkan peran guru dalam merancang pembelajaran yang menyentuh hati dan relevan dengan karakteristik peserta didik.
“Kami berharap melalui diseminasi ini, seluruh pendidik di madrasah dapat memahami arah kebijakan kurikulum dan mampu mendesain pembelajaran yang mencerminkan nilai-nilai kasih sayang, tanggung jawab, serta pembentukan karakter unggul,” tutur Nelli.
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi refleksi dan penyusunan rencana tindak lanjut yang akan menjadi panduan bagi seluruh guru dalam mengimplementasikan Kurikulum Berbasis Cinta dan TKA secara lebih efektif dan kontekstual di MAN 1 Kepulauan Meranti. (Ian)
Share to :
MAN 1 KEPULAUAN MERANTI