Fasilitasi Bakat Olahraga Siswa ! MAN 1 Kepulauan Maranti Gelar Turnamen Futsal Antar Kelas
Selatpanjang (Mansakti) - Osim MAN 1 Kepulauan Meranti melaksanakan Turnamen Futsal Antar Kelas dalam Rangka Porseni Semester Genap, Rabu (18/06/2025). di Afifa Sport Center Selatpanjang.
Turnamen ini diikuti oleh 12 Kelas di MAN 1 Kepulauan Meranti. Acara Turnamen ini di buka langsung oleh Plt Kepala Madrasah di dampingi Oleh Kepala TU dan Majelis Guru dan Ratusan pemain dan suporter yang tampak Antusias dalam mengikuti Kegiatan ini.
Plt Kepala Madrasah Nelli Murni, S.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa Turnamen ini adalah wadah untuk menggali bakat di bidang olahraga ananda semua.
"Para siswa diharapkan dapat bermain dengan menjunjung tinggi sportifitas dan tetap menjaga keselamatan dalam bertanding" tutur Nelli
Pembina Osim MAN 1 Kepulauan Meranti Joko Supriono, S.Sos mengatakan, Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi siswa madrasah.
"Tetap semangat, kalah menang dalam bertanding itu biasa, tapi yang terpenting adalah bagaiman kalian bisa menanamkan jiwa dan mental olahragawan sejati" ungkapnya.
Dalam perhelatan Turnamen ini Akhirnya Kelas XI Expose maju sebagai The Winner atau Juara 1, Kelas X Ibnu Qayyim Juara 2, dan Kelas X Ibnu Rusyid Juara 3.
Sedangkan Kiper Terbaik di raih oleh M.Iqbal, Pemain Terbaik M. Amin, dan Top Score M. Danish. (Ian)
Share to :
MAN 1 KEPULAUAN MERANTI