Prestasi Tiada Henti : MAN 1 Kepulauan Meranti Juara 1 Lomba Pawai Takbir Idul Fitri 1446 Hijriah di Kabupaten Kepulauan Meranti
Selatpanjang (Mansakti) - MAN 1 Kepulauan Meranti berhasil meraih juara 1 pada lomba pawai takbir idul fitri yabg di adakan oleh pemerintahan Kabupaten Kepulauan Meranti pada hari minggu (30/04/2025)
Ada tiga kategori yang dilombakan dalam pawai takbir tersebut, yakni kategori unggul untuk masjid, agamis untuk musala, dan sejahtera untuk sekolah serta pondok pesantren. Total peserta yang ikut serta dalam perlombaan ini mencapai 25 grup
Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, melepas Pawai Takbir Idul Fitri 1446H/2025M yang berlangsung meriah di depan Rumah Dinas Bupati, Jalan Merdeka, Selatpanjang.
Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti, Muzamil Baharudin SM MM, serta sejumlah pejabat daerah, termasuk anggota DPRD, pimpinan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), Sekretaris Daerah, Kepala Dinas, Kepala Kantor, dan perwakilan tokoh masyarakat, alim ulama, serta para peserta pawai takbir.
Bupati H. Asmar dalam sambutannya mengaku bangga dengan semangat dan kekompakan masyarakat dalam menyambut hari kemenangan umat muslim setelah menjalani ibadah puasa selama 30 hari. "Hendaknya momentum ini dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga menjadi modal utama dalam pembangunan di negeri kita ini," ujar Asmar.
Pada malam yang sama, diumumkan pemenang lomba pawai takbir yang di sambut gembira oleh siswa MAN 1 Kepulauan Meranti saat keluar sebagai juara 1 untuk tingkat sekolah.
adapun hasil lomba pawai takbir, di mana juara I diraih oleh MAN 1 Kepulauan Meranti dengan hadiah Rp 8.000.000, juara II oleh SMPN 4 Tebing Tinggi dengan hadiah Rp 6.000.000, dan juara III SMAN 2 Tebing Tinggi dengan hadiah Rp 4.000.000.
Kepala MAN 1 Kepulauan Meranti Nuryaningsih, S.Pd mengungkapkan rasa bangga atas prestasi yang kesekian kalinya.
"Alhamdulillah tahun ini kita kembali juara 1 dan sudah merupakan juara favorit setiap tahunnya, terima kasih kepada para pembimbing dan para siswa yang telah menunjukkan semangat juang dalam lomba ini" ungkap Yani.
Pawai Takbir ini tidak hanya menjadi perayaan Idul Fitri, tetapi juga sebagai simbol persatuan dan kesatuan umat Islam serta upaya memperkenalkan ajaran Islam yang damai, toleran, dan penuh kasih sayang kepada masyarakat luas. (Ian)
Share to :
MAN 1 KEPULAUAN MERANTI