Jejak Peduli di Meranti : Ambalan Mahmud Djalal & Cut Nyak Dien Pangkalan MAN 1 Kepulauan Meranti Bagikan Takjil Tepat Sasaran
Selatpanjang (Mansakti) - Ambalan Mahmud Djalal & Cut Nyak Dien Pangkalan MAN 1 Kepulauan Meranti laksanakan kegiatan berbagi takjil pada hari kamis (13/03/2025). Kegiatan ini di ikuti oleh seluruh anggota pramuka MAN 1 Kepulauan Meranti di dampingi oleh pembina. Sementara teknis pembagian takjil ini langsung kerumah-rumah warga yang berada di pinggiran kota Selatpanjang agar supaya tepat sasaran.
Pembina Pramuka MAN 1 Kepulauan Meranti Fadir, S.Pd.I mengatakan bahwa pembagian takjil kali ini adalah program dari Ambalan Mahmud Djalal & Cut Nyak Dien Pangkalan MAN 1 Kepulauan Meranti.
"Ini merupakan pengamalan wujud nyata dari Dasa Darma "Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia. Sesuai dengan firman Allah SWT dalam Al-Qur'an surat Ar Rum ayat 21. Serta hadits Rasulullah SAW yang menyatakan, Keimanan seseorang bisa disebutkan sempurna jika mempunyai sifat saling menyayangi antar sesama, saling menyayangi itu tidak harus saudara sendiri ataupun saudara kandung, melainkan saudara seiman muslimin wal muslimat didunia ini" ungkap Fadir.
Kepala MAN 1 Kepulauan Meranti Nuryaningsih S.Pd memberikan apresiasi kepada anggota pramuka MAN 1 Kepulauan Meranti atas program beragi takjil ini.
"Terima kasih kepada anggota pramuka dan pembina yang telah menunjukkan identitas siswa madrasah yang kreatif dan peduli kepada sesama, semoga kegiatan ini memberikan pengalaman berharga untuk anak anak ibu" tambah Yani.
Kegiatan Pramuka MAN 1 Kepulauan Meranti berbagi takjil ini merupakan rutinitas tahunan disetiap bulan Ramadhan.
Adapun takjil yang di bagikan merupakan hasil dari donasi anggota yang di kumpulkan dan dilanjutkan dengan mereka masak secara bersama-sama.
Kegiatan ini diharapkan selain melatih rasa kepedulian juga menanamkan kreativitas anggota dalam kerjasama kelompok. (Ian)
Share to :
MAN 1 KEPULAUAN MERANTI