MAN 1 KEPULAUAN MERANTI

Berita

Kontak
Alamat :

Jl. Banglas

Telepon :

076333735

Email :

man1kepulauanmeranti@gmail.com

Website :

http://man1kepulauanmeranti.mysch.id

Media Sosial :
Banner

Membanggakan ! Siswi MAN 1 Kepulauan Meranti Raih Juara 2 Lomba Da

Selatpanjang (Mansakti) - Siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kepulauan Meranti Kelas XI Esacle bernama Alifia Syafiqa Juara 2 Lomba Dai Daiyah Tingkat Provinsi melalui Online yang di taja oleh Universitas Riau.

Kepala MAN 1 Kepulauan Meranti, Nuryaningsih, S.Pd menyampaikan ungkapan terima kasih dan penghargaan kepada Alifia Syafiqa.

“Penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Ananda Alifia, yang telah berhasil meraih Juara 2 Lomba Dai Daiyah Tinkat Provinsi melalui daring di Universitas Riau, ini sungguh mengharumkan nama baik madrasah,” ujarnya. 

Wakil Kepala bidang kesiswaan, Rindra Gunawan, SH melanjutkan, pihak madrasah akan terus menggali dan mengembangkan setiap potensi dari siswa-siswi MAN 1 Kepulauan Meranti untuk terus mengukir prestasi. Pihak Madrasah juga berharap prestasi yang diraih Alifia Syafiqa akan memotivasi siswa-siswi lainnya untuk bisa meraih prestasi di bidang yang lain.

“Semoga ke depan bisa mengukir prestasi yang lebih baik lagi dan MAN 1 Kepulauan Meranti akan terus memberi peluang kepada seluruh siswa siswi untuk meraih prestasi di event lomba-lomba seperti itu,” ungkapnya. (Ian)

Share to :
Kirim Pesan