MAN 1 KEPULAUAN MERANTI

Berita

Kontak
Alamat :

Jl. Banglas

Telepon :

076333735

Email :

man1kepulauanmeranti@gmail.com

Website :

http://man1kepulauanmeranti.mysch.id

Media Sosial :
Banner

Super Sekali ! PIK R Bestari MAN 1 Kepulauan Meranti Raih Juara 1 Tiktok Pada Ajang Apresiasi Kreativitas Remaja Kepulauan Meranti Tahun 2024

Selatpanjang (Mansakti) - Prestasi demi Prestasi kembali di Ukir oleh Siswa MAN 1 Kepulauan Meranti.

Kali Ini datang dari PIK-R Bestari MAN 1 Kepulauan Meranti berhasil meraih Juara 1 Lomba Tiktok Pada Ajang Apresiasi Kreativitas Remaja Kabupaten Kepulauan Meranti.

Kegiatan ini dilaksanakan di gedung ballroom Afifa Jumat 27 September 2024. 

Dalam rangka apresiasi pemilihan duta Genre dan Ajang Kreativitas Remaja Kabupaten Kepulauan Meranti Diikuti oleh sekolah dan madrasah yang ada di kabupaten Kepulauan Meranti.

PIK-R Bestari MAN 1 Kepulauan Meranti berhasil meraih juara 1 pada Lomba Tiktok. Lomba video kreatif ini merupakan perlombaan kreativitas remaja dalam bidang konten dan editing. Bertujuan untuk meningkatkan kreativitas remaja dalam membuat konten mengenai program genre pada media sosial agar program ini dapat di akses oleh masyarakat.

Kepala Madrasah, Nuryaningsih, S.Pd memberikan apresiasi kepada PIK-R MAN 1 Kepulauan Meranti.

Terima kasih untuk Pembina, Pelatih dan anak-anak yang kesekian kalinya memberikan prestasi untuk madrasah.

Seirama dengan itu, Nelli Murni, S.Si selaku Waka Kurikulum merasa sangat bangga dengan prestasi ini.

Siswa madrasah bisa membuktikan bahwa mereka bukan generasi culun yang hanya berdiam diri tetapi mereka sudah menunjukan sebagai generasi yang siap mengukir masa depan dengan kreativitas mereka di usia remaja, Tuturnya.(Ian)

Share to :
Kirim Pesan